Doa akan
memberi Anda
tenaga dan
kekuatan yang
dahsyat.
Dan juga
memberi Anda
kesehatan yang
prima।
Rasulullah Muhammad SAW menyatakan bahwa : “Doa itu adalah ibadah।” (H.R.Abu Dawud dan At-Tirmidzi hasan shahih).
Ibadah adalah misi kehidupan kita। Ibadah, secara harfiah, adalah ketundukan dan penyerahan diri sepenuhnya kepada Allah. Maka, makna yang paling hakiki dari ibadah adalah menjadikan semua gerak kita, baik gerak fisik maupun gerak jiwa dan pikiran, senantiasa mengarah kepada apa yang di cintai dan diridhai oleh Allah SWT.
DOA ITU KEKUATAN
Jangan! Jangan pernah percaya kepada mereka yang mengatakan bahwa doa itu adalah sebentuk ketidakberdayaan. Oleh sebab itu, tidak ada yang dapat mengubah ketidakberdayaan menjadi kekuatan baru, seperti yang dapat dilakukan oleh doa. Coba simak sabda Nabi kita Muhammad SAW.,
“Doa itu senjata seorang mukmin, tiang agama,
serta cahaya langit dan bumi.”
(H।R. Al-Hakim, dari Ali bin Abi Thalib)
Tutuplah doa itu dengan penuh keyakinan akan terkabul, sampai menghaturkan pujian-pujian kepada Allah SWT।
“Do’a mereka di dalamnya ialah: Subhanakallahumma’, dan salam penghormatan mereka ialah: ‘Salam’. dan penutup doa mereka ialah, ‘Alhamdulilaahi Rabbil’aalamin’.”(Yunus: 10)।
Sumber: Ar-Rahmah_Edisi 594 Thn.ke 18/1430H
Tidak ada komentar:
Posting Komentar